Anda tidak dapat mengakses halaman ini karena belum diverifikasi oleh admin. Hubungi admin untuk info lebih lanjut.
0 of 50 Questions completed
Questions:
You have already completed the tryout before. Hence you can not start it again.
Tryout is loading…
You must sign in or sign up to start the tryout.
You must first complete the following:
0 of 50 Questions answered correctly
Your time:
Time has elapsed
You have reached 0 of 0 point(s), (0)
Earned Point(s): 0 of 0, (0)
0 Essay(s) Pending (Possible Point(s): 0)
Seorang pria 70 tahun datang diantar keluarganya ke dokter dengan keluhan sering lupa meletakkan barang dan sering marah – marah. Daya ingat pasien juga menurun. Tidak ada riwayat hipertensi, DM dan stroke pada pasien. Apa diagnosis yang tepat?
Seorang laki-laki usia 35 tahun, datang dengan keluhan sejak 2 bulan yang lalu merasa ada bisikan untuk menyelamatkan dunia tiap kali menonton TV. Pasien merasa ada yang menyuruh melakukan sesuatu. Apakah efek irreversibel yang dapat terjadi pada terapi pasien?
Seorang laki – laki 29 tahun datang dengan keluhan berdebar – debar, tangan basah, keringat dingin, dan takut karena mendengar suara petir dan hujan angin. Pasien bercerita 3 bulan yang lalu pasien dan keluarganya mengalami musibah angin puting beliung. Semenjak saat itu pasien sering mimpi buruk tentang angin puting beliung. Apa tatalaksana pada pasien?
Seorang wanita 25 tahun, bekerja di bank. Dia mengaku berpenglihatan ganda, mengalami gejala digestif, gejala menstruasi, dan urinasi. Pasien sudah melakukan berbagai pemeriksaan tapi tidak ada kelainan. Diagnosis?
Seorang wanita 29 tahun diantar oleh keluarganya ke dokter dengan keluhan bicara terus menerus, sering bermain ke luar rumah dan berdandan mencolok. Sekitar 3 bulan sebelumnya pasien tampak lesu, tidak mau keluar kamar, tidak mau bicara, tidak mau makan dan pernah mencoba melakukan bunuh diri. Saat ini tidak ada gangguan isi pikir, orientasi waktu dan tempat baik, tidak ada halusinasi. Diagnosis yang tepat pada pasien ini adalah…
Perempuan 35 tahun diantar oleh suaminya karena beberapa kali mengamuk dan marah – marah di tempat kerjanya. Pasien mencurigai suaminya berselingkuh dengan rekan kerjanya, padahal hal tersebut tidak benar. Suaminya telah berkali – kali menjelaskan pada pasien namun pasien tetap tidak percaya. Kelainan apa yang tampak pada pasien?
Seorang laki-laki berusia 26 tahun datang ke Puskesmas karena sulit tidur malam setiap hari selama 1 bulan ini. Hal ini menyebabkan pasien terpikir sulit tidur dan produktivitas kerja pasien menurun. Pasien juga sering mengantuk ketika bekerja. Riwayat mengonsumsi obat – obatan tertentu disangkal. Apa diagnosis pasien?
Seorang wanita 24 tahun datang dengan keluhan tertawa sendiri, bicara sendiri, dan menangis dan meraung – raung tanpa sebab. Pasien mengatakan akan dibunuh oleh mantan pacarnya yang sudah meninggal. Pasien juga mendengar bisikan menyuruh untuk bunuh diri. Keluhan berlangsung sejak 10 hari. Apa diagnosis yang tepat pada pasien?
Seorang perempuan usia 25 tahun datang ke poli psikiatri karena merasa takut akan keramaian sejak 1 tahun ini. Perasaan takut ini sering kambuh saat pasien pergi ke tempat ramai seperti mall dan kampusnya. Saat ditengah keramaian, pasien merasa sangat takut hingga napasnya seperti tercekik, nyeri dada hebat seperti akan mati, dan merasa sangat kecil hingga takut terinjak oleh orang-orang di sekitarnya. Pada pemeriksaan status mental tidak didapatkan gangguan isi pikir maupun gangguan persepsi. Apakah diagnosis yang tepat untuk pasien tersebut?
Seorang laki-laki usia 22 tahun, dibawa ke RS dengan keluhan berdebar-debar dan mata seperti menangis. Dua minggu yang lalu pasien kedapatan menggunakan putaw. Tatalaksana yang tepat?
Seorang mahasiswi kedokteran baru saja mendapatkan pengumuman ujian psikiatri. Pasien ternyata tidak lulus mata kuliah tersebut. Ia merasa dirinya tidak lulus ujian karena tidak menyapa dosennya ketika berpapasan di jalan. Mekanisme pembelaan diri pada pasien ini adalah…
Seorang wanita, 27 tahun, P1A0 post partum 5 hari yang lalu. Pasien merasa murung dan sering menangis. Pasien mengaku tidak mau mengurus anak karena belum siap. Suami pasien sering bertugas ke luar kota. Apa diagnosis pasien ini?
Seorang laki-laki usia 30 tahun, dibawa oleh keluarganya ke IGD karena sering berbicara sendiri di dekat akuarium. Dari hasil pemeriksaan ditemukan bahwa Dimas dapat berkomunikasi dengan ayam – ayam di pekarangannya. Kemampuan ini didapatkannya setelah ia bertemu dengan sosok Ir. Soekarno di kampusnya. Terapi farmakologi apakah yang tepat untuk Dimas pada saat di IGD?
Pria usia 25 tahun datang dengan keluhan sering merasa pekerjaan yang ia lakukan kurang benar sehingga ia mengulangi pekerjaan itu berulang-ulang kali. Selain itu pasien merasa dirinya kotor sehingga ia sering mencuci tangannya sampai berkali-kali dan selalu ingin mencuci tangannya dengan sabun sampai tangannya keriput. Keluhan seperti ini sudah di rasakan sejak 2 bulan yg lalu. Diagnosis yang paling mungkin?
Tn. A, 25 tahun, seringkali merasa bahwa dirinya adalah laki – laki paling tampan di dunia. Padahal menurut temannya paras dan bentuk tubuhnya tidak terlalu molek seperti pengakuannya. Ardi juga seringkali merasa iri jika ada orang lain yang memuji ketampanan laki – laki lain. Gangguan kepribadian apakah yang cocok dengan kondisi Ardi?
Tn. M, 28 tahun, datang dibawa oleh keluarganya ke klinik karena teratangkap oleh warga sedang menggesek – gesekan kemaluannya ke orang lain di dalam gerbong kereta saat ramai. Pasien mengaku melakukan hal itu untuk mendapatkan kepuasan seksual. Pemeriksaan fisik tidak didapatkan kelainan. Gangguan apakah yang sesuai dengan gambaran klinis Tn. Masyum…
Seorang pria, usia 35 tahun dibawa ke IGD karena tiba-tiba mengamuk dan mengatakan bahwa ada banyak orang yang mengganggunya padahal kenyatannya tidak ada. Pada pemeriksaan TD 140/80 mmmHg, Nadi 80x/menit, RR 20 x/menit, suhu 36,5 °C. Hasil pemeriksaan Ureum 250, Kreatinin 6,50. Diagnosis yang mungkin adalah?
Seorang perempuan usia 26 tahun, datang dengan keluhan sering merasa gelisah karena tidak yakin rumahnya aman. Setiap pergi keluar rumah, dirinya selalu mengunci dan mengecek kunci berulang kali. Apabila ia tidak melakukan hal tersebut, ia merasa cemas, khawatir, hingga sulit berpikir. Apakah terapi yang sesuai dengan kondisi Ny. Alana?
Pasien laki-laki mengatakan mempunyai kepuasaan tersendiri ketika dia menunjukan alat kelaminnya kepada orang lain sampai orang tersebut ketakutan. Diagnosis pasien tersebut adalah?
Tn. X, 25 tahun, dibawa ke IGD dengan penurunan kesadaran. Dari hasil pemeriksaan fisik ditemukan GCS 12, TD 80/50 mmHg, frekuensi napas 8x/menit, pupil pin point, bising usus menurun. Hasil pemmeriksaan dermatologi ditemukan needle track. Apa tatalaksana yang paling sesuai diberikan pada pasien?
Seorang wanita 20 tahun merasa berdebar-debar dan gemetar jika berbicara di depan umum sejak 2 tahun yang lalu. PF dan EKG normal. Diagnosis?
Seorang perempuan usia 18 tahun, datang diantar oleh kedua orang tuanya karena kebiasaan mencabut rambutnya. Nn. Felly akhirnya merasa tidak percaya diri dengan penampilannya dan menarik dirinya dari pergaulan Apa diagnosis yang sesuai dengan kondisi pasien?
Ny. Lina, 60 tahun, dibawa keluarganya ke klimik dokter karena pikun. Keluhan ini dikeluhkan oleh keluarganya sejak 2 tahun terakhir. Diketahui bahwa Ny. Lina mengalami stroke 2 tahun yang lalu. Hasil pemeriksaan fisik TD 140/100 mmHg, nadi 120 x/menit ireguler, napas 20 x/menit, suhu afebris. Berikut yang tidak termasuk aspek pemeriksaan Mini Mental State Examination (MMSE)?
Seorang perempuan usia 27 tahun mengeluh belum memiliki anak setelah 2 tahun menikah. Pasien selalu merasa tegang dan penis suami gagal setiap melakukan penetrasi. Pada pemeriksaan fisik dan penunjang tidak ditemukan kelainan. Tidak ada disfungsi ereksi pada suami. Apakah diagnosis pada kasus tersebut?
Seorang laki-laki berusia 20 tahun datang diantar keluarganya dengan keluhan mengurung diri dikamar. Menurut keluarga pasien, pasien juga tidak ingin makan, diam jika ditanya keluarga. Sesekali menjawab namun suara yang terdengar pelan. Dari hasil pemeriksaan fisik didapatkan TD 110/70 mmHg, HR 74x/m, RR 20x/m, suhu 37C. Status generalis dbn. Status mental didapatkan pasien mutisme. Apakah tatalaksana untuk pasien tersebut?
Seorang wanita usia 25 tahun datang ke poli psikiatri karena merasa sering sedih selama 2 tahun ini. Pasien sering merasa sedih tanpa sebab yang jelas, sulit berkonsentrasi, dan malas melakukan apa pun. Pasien tetap pergi kuliah meski merasa sedih. Di antara episode merasa sedih tersebut secara bergantian pasien merasa sangat senang, berpakaian mencolok, dan berbicara tanpa henti. Pasien juga tetap pergi kuliah saat merasa sangat senang. Apakah diagnosis pasien tersebut?
Seorang perempuan 35 tahun datang diantar ke IGD RS dengan keluhan sulit tidur sejak 2 minggu. Sejak 2 bulan yang lalu pasien merasa cemas dan sulit berkonsentrasi. Pasien juga sering merasa sakit kepala, jantung berdebar – debar, tangan dan kaki berkeringat dingin. Pasien juga sering buang air kecil tanpa mengetahui penyebabnya. Keluhan muncul tidak dipicu oleh situasi tertentu dan dialami hampir setiap hari. Hasil pemeriksaan dan laboratorium dalam batas normal. Apakah diagnosis yang paling mungkin?
Seorang laki-laki datang dengan keluhan sering sakit kepala. Pasien merasa otaknya keluar setelah hakim memutuskan perkaranya. Dokter kesulitan memahami perkataan pasien. Ketika ditanya apakah ada permasalahan psikologis, pasien hanya menjawab bahwa dia sakit kepala. Berapa tilikan pasien?
Seorang laki laki usia 60 tahun datang dengan keluhan tangan sering bergetar saat istirahat sejak 3 bulan yang lalu. Pada pemeriksaan tanda vital tidak didapatkan kelainan. Pada pemeriksaan neurologis didapatkan spastis, bradikinesia dan tremor halus. Riwayat pengobatan antipsikotik hingga saat ini. Apakah neurotransmitter yang berperan pada patofisiologi penyakit ini?
Seorang pasien laki-laki, 18 tahun, sejak 1 minggu yang lalu meracau. Merasa dirinya merupakan seorang pahlawan yang menyelamatkan bumi dan merasa dirinya adalah seorang anggota FBI setelah menyelesaikan teka-teki silang di koran. Sekarang pasien merasa setiap tindakannya diawasi. Apa diagnosa pasien ini?
Seorang wanita 28 tahun P1A0 5 bulan postpartum, dibawa keluarganya ke dokter karena terlihat murung dan sering mengunci diri di kamar sejak 5 minggu yang lalu. Pasien lebih memilih berdiam diri di kamar dan tidak mau menyusui bayinya. Selain itu, pasien tidak nafsu makan dan terlihat malas untuk melakukan aktivitas lain. Keluhan seperti ini belum pernah dialami sebelum hamil. Kemungkinan diagnosis pada pasien ini adalah?
Seorang pria berusia 24 tahun, sangat suka bergaul dengan perempuan, ingin mengubah jenis kelaminnya dengan minum obat-obatan hormonal. Apa diagnosa yang tepat bagi gambaran kasus ini?
Seorang wanita berusia 24 tahun akhir-akhir ini sering terlihat murung dan mengurung diri di kamar. Sebelumya pasien suka berkebun, namun sekarang jarang dilakukan. Pasien didiagnosis skizofrenia hebefrenik 1,5 tahun yang lalu dan sudah mendapatkan pengobatan. Keluhan halusinasi sudah tidak ada. Hingga kini pasien masih mengkonsumsi obat antipsikotik dengan rutin. Diagnosis yang paling tepat untuk pasien ini?
Perempuan usia 20 tahun datang ke dokter karena merasa memiliki fobia dengan semua hewan berbulu. Keluhan tersebut semakin memberat sejak saudara laki- lakinya memelihara seekor kucing dirumah. Ia merasa sangat terganggu namun ingin berusaha untuk bisa menghilangkan fobianya. Psikoterapi apa yang paling mungkin dilakukan oleh dokter?
Seorang suami membawa istrinya ke poli dengan keluhan sering berjalan saat tidur. Saat dibangunkan pasien bingung dan tidak ingat apa yang baru saja ia lakukan. Kejadian ini sudah terjadi berkali-kali hingga suami khawatir akan kondisi istrinya. Pasien sehari-hari berkerja sebagai manajer dengan work load yang cukup tinggi. Apakah diagnosis pasien tersebut?
Seorang perempuan usia 25 tahun, dibawa keluarganya karena suka marah-marah sejak 2 minggu yang lalu. Pasien merasa tetangganya berniat jahat padanya. Pasien juga merasakan bahwa TV menyuruhnya untuk menyelamatkan dunia. Obat yang paling tepat untuk pasien adalah?
Seorang laki-laki usia 35 tahun dikeluhkan sering tidur di kantor. Pasien sering tidur didepan komputer dan saat rapat. Pasien juga pernah tertidur saat mengendarai motor hingga terjatuh. Setiap malam pasien mengatakan memiliki waktu tidur yang cukup dan tidak pernah mengalami kesulitan tidur. Apakah diagnosis pasien tersebut?
Seorang laki-laki usia 19 tahun pulang ke rumah sambil marah-marah dan membanting pintu. Sebelumnya ia baru saja menerima hasil bahwa ia tidak lulus ujian akhir. Pasien sehari-hari dikenal sebagai sosok yang cerdas dan periang. Apakah mekanisme pertahanan ego yang terjadi pada laki-laki tersebut?
Seorang laki-laki usia 40 tahun, datang dibawa keluarganya karena berusaha membunuh teman kantornya. Pasien mengatakan bahwa TV membawakan berita bahwa isterinya selingkuh dengan teman kantornya. Pasien merasa sangat marah kemudian mengamuk. Gejala ini sudah dirasakan selama 2 bulan. Sebelumnya pasien sering murung dan berbicara sendiri. Terapi psikofarmaka yang tepat untuk mengatasi gejala tersebut adalah?
Seorang laki-laki berusia 55 tahun datang dengan keluhan sering tampak sedih, menyendiri, dan tidak mau makan sejak 1 minggu yang lalu. Pasien diketahui pernah diagnosis skizofrenia, rutin minum obat tiap harinya, dan dulu pernah mendengar suara-suara yang tidak didengar orang lain, namun sudah satu tahun ini menjadi jarang. Satu tahun terakhir ini pasien juga sudah mampu beraktivitas sendiri. Diagnosis pasien tersebut saat ini adalah?
Seorang perempuan usia 25 tahun datang ke praktik dokter karena merasa tidak bisa melayani suaminya dengan baik. Berapa bulan lalu pasien pernah menjadi korban kejahatan seksual. Saat ini setiap berhubungan pasien merasakan nyeri sehingga tidak mau berlama- lama. Pada pemeriksaan fisik didapatkan dalam batas normal. Apakah diagnosis pasien tersebut?
Seorang perempuan usia 25 tahun diantar ibunya ke poliklinik karena memiliki perilaku makan yang aneh. Pasien memiliki kebiasaan makan yang berlebih. Namun, ia sangat ingin kurus. Setelah makan ia selalu berusaha untuk memuntahkan kembali makanannya. Ibu pasien sangat khawatir dengan kesehatan anaknya. Pada pemeriksaan didapatkan IMT 18 kg/m2. Apakah diagnosis pada pasien?
Laki-laki usia 16 tahun dibawa orang tua nya karena senang mencabuti rambut dan alisnya sendiri. Pasien mengaku lega setelah mencabut rambut dan alisnya. Apakah terapi farmakologi yang sebaiknya diberikan pada pasien?
Seorang pria 25 tahun datang ke RS dengan keluhan sulit menelan. Keluhan tersebut dirasakan hilang timbul sejak 6 bulan yang lalu dan memberat sejak 1 minggu terakhir. Pasien yakin dirinya menderita kanker tenggorokan karena artikel di internet menunjukkan tanda dan gejala sesuai yang ia alami sekarang. Pasien telah memeriksakan dirinya ke berbagai dokter dan telah dilakukan pemeriksaan penunjang. Namun, hasilnya selalu normal dan tidak di jumpai kelainan. Apakah diagnosis pasien tersebut?
Seorang wanita usia 55 tahun dibawa keluarganya dengan keluhan lengan kanan lumpuh. Keluarga khawatir pasien terkena stroke. Menurut keluarga, sebelum kejadian ini, pasien sangat syok setelah mengetahui anak laki-laki tunggalnya menggunakan narkoba. Pada pemeriksaan fisik dan penunjang lain tidak didapatkan adanya kelainan apapun. Apakah diagnosis pasien tersebut?
Seorang laki-laki usia 20 tahun diketahui mengiris dan melukai badanya karena marah. Ia merasa iri dengan temannya yang sudah punya jati diri yang mantap. Teman-temannya tidak mau berteman dengan dirinya karena dianggap labil dan sering marah-marah. Apa jenis kepribadian pasien tersebut?
Seorang perempuan 26 tahun dibawa ke rumah sakit jiwa karena mengamuk dan ingin membunuh anaknya yang berumur 3 tahun. Pasien dipergoki ketika akan melempar anaknya melalui jendela lantai 5. Saat ketahuan oleh keluarganya, pasien kabur keluar rumah tanpa memakai baju. Pada saat anamnesis mengenai alasan tindakannya, pasien menjawab, “Saya ini polisi yang menyembuhkan orang sakit. Balonku ada lima, rupa-rupa warnanya. I love you to the moon and back, dokter”. Kemudian pasien tertawa cekikian. Apakah gangguan arus pikir yang ada pada pasien?
Laki-laki usia 40 tahun, dibawa istrinya karena sering mengamuk. Pasien merasa dibisikkan oleh suara yang mengatakan bahwa orang-orang disekelilingnya ingin mencelakakan dirinya dan menyuruh dirinya untuk memusuhinya. Pasien juga mencurigai tetangga-tetangganya terlibat dalam jaringan teroris. Gejala ini muncul 3 minggu terakhir. Tatalaksana farmakologi apa yang dapat diberikan?
Seorang perempuan usia 20 tahun datang diantar temannya ke UGD dengan keluhan tidak sadarkan diri setelah berpesta dengan teman-temannya. Pada pemeriksaan ditemukan bekas suntikan, kesadaran somnolen, 90/60 N 60x/m RR 12x/m pupil 1mm/1mm. Apakah diagnosa yang tepat untuk kasus tersebut?
Seorang wanita usia 26 tahun dibawa oleh keluarganya ke poli psikiatri karena sejak melahirkan 1 minggu yang lalu pasien sering menangis, mudah marah, dan berkurang nafsu makannya. Pasien merasa tidak mampu menjadi ibu yang baik untuk bayinya. Pada pemeriksaan status mental tidak didapatkan gangguan isi pikir. Apakah terapi yang tepat untuk pasien tersebut?
Butuh Bantuan?
Kami Siap Membantu